BLOGGER INDONESIA: Ikatlah Ilmu Dengan Menuliskannya - Blogger adalah semacam gelar yang disandang seseorang yang aktif dalam kegiatan menulis di sebuah web, blog atau pun sebuah portal informasi di Internet. Motivasi menjadi seorang blogger cukup beragam, ada yang murni ingin menuangkan kemampuan menulisnya di sebuah blog, ada yang ingin menjadikan kegiatan ngeblog sebagai salah satu sumber penghasilan (money oriented) dan ada juga yang sekedar hobi saja.
Seorang blogger menyampaikan informasi dengan menuliskannya di blog dengan format yang berbeda, untuk itu seorang blogger harus belajar bagaimana cara menuliskan informasi apa yang ingin disampaikannya dengan baik, bahasa yang benar, susunan kalimat yang enak dibaca dan tentunya sedikit diberi bumbu-bumbu SEO.
Sebenarnya tugas seorang blogger simpel, yaitu secara terus-menerus bisa menghasilkan tulisan yang orisinil dan bermanfaat di blognya supaya bisa mendapatkan pengunjung setia.
Seorang blogger harus menyampaikan informasi yang valid dan bisa dipertanggung jawabkan. Saya sendiri cukup merasa prihatin dengan banyaknya blog yang menyebarkan infomasi hoax, biasanya saya temukan di facebook. Judul artikel yang panjang, dan memelas meminta untuk di share. Menurut saya blogger yang memiliki blog seperti itu mengalami sebuah kemunduran. Menuliskan informasi yang terkadang kurang valid.
Untuk bisa membuat postingan yang original, valid, dan bermanfaat, seorang blogger sebaiknya banyak banyak membaca sesuai dengan tema blog yang dikelolanya. Misalkan, saya mengelola blog ini yang membahas seputar dunia blogging, maka saya meluangkan waktu untuk mencari referensi-membacanya-baru membuat sebuah tulisan baru dengan hasil pemikiran dan gaya bahasa saya sendiri.
Dengan banyaknya membaca dapat menambah ilmu kita dan bisa menuliskannya di blog dan pembaca bisa memahami dengan lebih baik. Blog kita pun bisa memberikan manfaat bagi pembaca
Selain sebagai media penyampaian informasi, blog juga bisa sebagai sebuah catatan untuk kita sendiri. Semua ilmu yang sudah kita pelajari bisa kita tuangkan dalam sebuah tulisan di blog yang nantinya bisa kita baca lagi nantinya. Ilmu yang sudah kita ikat dan dipelajari bisa terdokumentasikan dengan menuliskannya di blog.
Untuk bisa mengikat ilmu sampai bisa menuliskannya ke dalam sebuah postingan, ada beberapa proses yang harus dilewati seorang blogger, dan ini juga yang pernah saya lewati.
1. Perbanyak membaca refrensi
Apapun tema blog yang dikelola, supaya kita bisa menjadi ahlinya di bidang tersebut hal pertama yang dilakukan adalah dengan banyak membaca refrensi. Misalkan saya yang mengelola blog ini, saya banyak membaca referensi dari situs dalam dan luar negeri terkait perkembangan dunia blogger, Google Adsense, SEO dan bisnis online.
Membaca merupakan metode praktis untuk mengikat ilmu. Dalam waktu 1 jam saja kita dapat memperoleh ilmu dari buku. Jika ada hal yang berkesan, segera tulis. Jadikan sebuah kegiatan membaca sebagai pemantik untuk menulis. Sehingga kita menempatkan diri tidak cuma sebagai penikmat ilmu, tapi juga penghasil tulisan.
Semakin banyak kita membaca, semakin banyak ilmu yang bisa kita ikat. Selain itu kosa kata kita akan semakin bertambah dan bisa membuat tulisan yang lebih beragam kosa katanya
Membaca merupakan metode praktis untuk mengikat ilmu. Dalam waktu 1 jam saja kita dapat memperoleh ilmu dari buku. Jika ada hal yang berkesan, segera tulis. Jadikan sebuah kegiatan membaca sebagai pemantik untuk menulis. Sehingga kita menempatkan diri tidak cuma sebagai penikmat ilmu, tapi juga penghasil tulisan.
Semakin banyak kita membaca, semakin banyak ilmu yang bisa kita ikat. Selain itu kosa kata kita akan semakin bertambah dan bisa membuat tulisan yang lebih beragam kosa katanya
2. Belajarlah Cara Menulis yang Benar
Pembaca tidak akan mendapatkan manfaat dari tulisan kita apabila kita tidak benar dengan menuliskannya di blog dan menjadi tidak enak dibaca. Meskipun ilmu yang kita bagikan sebenarnya sangat bermanfaat, namun karena sistematika penulisan yang tidak baik, akhirnya pembaca salah memahami maksud tulisan kita dan akhirnya menjadi bingung sendiri.
Seperti saat di bangku sekolah, cara membuat tulisan yang baik yaitu dimulai dari pembukaan yang berisi latar belakang tulisan tersebut, lalu pembahasan yang berisi informasi yang lebih tajam lagi membahas permasalahan yang ada, dan kemudian ditutup dengan kesimpulan akhir yang berisi solusi serta saran atas permasalahan yang telah dibahas.
Dengan menuliskannya di blog menggunakan kalimat yang lebih terstruktur akan membuat pembaca menjadi lebih mudah memahami informasi yang kita sampaikan. Mengikat ilmu dengan menuliskannya adalah cara terbaik untuk tetap mengingat apa yang sudah kita pelajari.
3. Perkuat Tekad dan Konsistensi
Jangan malas mengupdate konten blog kita. Rasa malas biasanya muncul karena kejenuhan membaca banyaknya refrensi, memikirkannya dan menuliskannya kembali ke dalam format yang berbeda. Tetaplah konsistensi dalam mengupdate blog, misal sehari sekali,kalaupun terasa berat seminggu sekali saja.
4. Perdalam ilmu SEO
Apapun tema blog yang dikelola, entah tema kesehatan, otomotif dan utamanya tema blogging, sebaiknya mempelajari sedikit ilmu SEO. Bagaimana membuat tulisan yang SEO friendly, sehingga bisa bersaing dengan tulisan yang mirip dengan blog lain.
Dengan memperhatikan 4 poin yang sedikit saya jelaskan di atas, akan membuat ilmu yang sudah kita dapatkan tidak terlupakan. Kalaupun lupa kita tingga buka blog kita sendiri, search, kita bisa membaca tulisan kita sendiri dan bisa kembali mengingat ilmu yang tadi sedikit terlupakan.
Supaya ilmu yang sudah kita serap tidak hilang digerus waktu, maka cara efektik untuk mengikatnya adalah dengan menuliskannya. Kalau sudah ditulis dan diposting, berarti kita sekaligus berbagi ilmu kepada pembaca. Berbeda dengan harta yang ketika dibagi-bagikan akan habis berkurang, ilmu yang sudah diposting justru akan semakin bertambah. Melekat kuat dalam ingatan, dan manfaatnya bisa dipetik oleh siapapun.
Di samping itu, saat ini semakin banyak Blogger Indonesia yang baru bermunculan, semakin banyak tulisan yang serupa beredar di Internet. Untuk bisa bertahan dalam persaingan tersebut, sebenarnya kita hanya berlomba dengan waktu dan konsistensi saja. Karena dengan konsistensi untuk membuat tulisan tulisan yang orisinil dan menuliskan konten yang bermanfaat, seiring waktu eksistensi kita akan tetap terjaga dan cenderung naik.
Saya sendiri melihat sebagian blogger berhenti melakukan update lebih dari 1 bulan, ada dua alasan menurut saya, pertama sibuk di dunia nyata jadi benar-benar tidak punya waktu untuk update, kedua jenuh karena dalam beberapa waktu ngeblog tidak membuah kan hasil (trafik tidak meningkat dan tidak mendapatkan penghasilan). Padahal untuk menjadi seorang blogger tidak bisa mendapatkan hasil dalam semalam saja, butuh waktu dan proses. Hehehehe
Jadi kesimpulannya, menjadi seorang Blogger Indonesia adalah sebuah profesi menyampaikan informasi yang bermanfaat berdasarkan ilmu yang sudah kita dapatkan dengan format tulisan yang khas. Selain sebagai menjadi media untuk membagikan informasi, blog juga bisa menjadi sebuah catatan untuk kita sendiri supaya tidak lupa dengan ilmu yang sudah kita pelajari.
Jadilah blogger yang ber-ilmu dan tak sungkan membagikannya ke pada pembaca dengan menuliskannya di blog. Demikian tulisan BLOGGER INDONESIA: Ikatlah Ilmu Dengan Menuliskannya. Semoga bisa bermanfaat dan memotivasi ya
Salam Blogger Indonesia
Ikatlah Ilmu Dengan Menuliskannya.
Tags: BLOGGER INDONESIA: Ikatlah Ilmu Dengan Menuliskannya
Ikatlah Ilmu Dengan Menuliskannya.
Tags: BLOGGER INDONESIA: Ikatlah Ilmu Dengan Menuliskannya
EmoticonEmoticon